Saturday, 17 April 2010

Negara dan Kota Akses Internet Tercepat

Negara-dan-Kota-Akses-Internet-Tercepat
Tau Nggak,

Negara dan kota mana yang mempunyai akses internet tercepat?
Firma monitoring web Akamai merilis hasil penelitian tentang Negara dan Kota yang mempunyai akses internet broadband tercepat di dunia. Negara dengan akses internet broadband tercepat di dunia diraih oleh Negara Korea Selatan dengan kecepatan akses tiap kota 14,6 Mbps (Megabit per detik). Kemudian berturut-turut di belakangnya adalah Jepang dengan 7,9 Mbps, HongKong 7,6 Mbps, Rumania 6,2 Mbps, Swedia 5,7 Mbps dan Irlandia dengan kecepatan 5,3 Mbps.

Sedangkan untuk kategori kota, Sandy di Utah, Amerika Serikat, dinilai memiliki kecepatan akses broadband tercepat di dunia dengan koneksi bandwidth rata-rata 33,4 Mbps. Kota Beersheva, Israel menduduki peringkat kedua dengan kecepatan 25,1 Mbps. Kota Lausanne, Swiss, Negara di benua Eropa terpilih menjadi kota tercepat ketiga akses broadband internetnya.

Riset Akamai mengambil kesimpulan bahwa kecepatan rata-rata internet global yaitu 1,7 Mbps.

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah memberikan komentar